(Foto: Nicholas J/UTS Journal)
Universitas Teknologi Sumbawa (UTS), Rabu siang (09/01/19). Program
Zero Waste yang telah digaungkan delegasi FIKOM masih belum disambut baik, dan
belum memberikan efek/timbal balik dari publikasi program zero waste.
Kesadaran mahasiswa akan adanya sampah masih minim. Terutama untuk mahasiswa yang studi di gedung BUMN yakni FIKOM dan FATETA. Terlihat
masih banyak sampah-sampah yang berserakan overload
dari tong sampah. Yang menjadi kendala tempat sampah
yang kurang besar, atau mahasiswa yang tidak dapat membuang sampah dengan baik?
Tempat sampah sudah diletakkan di depan kelas akan tetapi masih banyak
mahasiswa yang belum peduli dengan keasrian lingkungan kampus, sampah yang
berserakan menganggu pemandangan.
Penulis: N.J.A 066
Penyunting: A.D.S 017
No comments:
Post a Comment